7 Manfaat Listrik dalam Kehidupan Sehari-Hari
Listrik yang ditemukan oleh Michael Faraday, kini menjadi energi yang tidak terpisahkan dalam kehidupan manusia zaman sekarang. Tentu kita setuju akan hal ini. Terbukti pada saat terjadi pemadaman listrik, semuanya akan terasa berbeda dan tak jarang kita mengeluh tiada henti. Tentunya Michael Faraday, sebagai Bapak Listrik Dunia, menemukan listrik bukan tanpa tujuan. Pasalnya, ada beberapa manfaat listrik dalam kehidupan sehari-hari yang harus diketahui. Berikut adalah beberapa manfaat energi listrik dalam kehidupan sehari-hari.
Manfaat dari listrik yang pertama yaitu sebagai sumber penerangan. Dengan adanya listrik, kehidupan memang menjadi lebih terang. Sebelum adanya listrik, penerangan banyak menggunakan lilin atau lampu tempel. Dibutuhkan minyak untuk membuat lampu tempel atau lilin yang dibuat sendiri menyala. Tentu saja hal ini terasa lebih repot dibandingkan dengan saat ini.
Hampir setiap rumah, setiap ruas jalan hingga tempat-tempat umum sudah menggunakan lampu yang bersumber energi listrik. Dengan adanya lampu, Anda bisa melakukan banyak hal di malam hari. Mulai dari bisa membaca, bekerja hingga merasa lebih aman ketika melewati daerah yang gelap. Sumber penerangan ini mampu menggantikan cahaya matahari saat malam datang.
Selain menjadikan dunia lebih terang, manfaat listrik dalam kehidupan sehari-hari juga berupa penghasil panas. Listrik sebagai penghasil panas akan diaplikasikan pada alat yang menggunakan elemen panas, yang cara kerjanya yaitu dengan mengalirkan arus pada nikel yang membuatnya panas.
Penghasil panas ini bisa kita temukan pada alat-alat rumah tangga. Mulai dari kompor listrik, rice cooker sampai dengan setrika listrik. Kehadiran alat-alat tersebut tentu sangat memudahkan manusia sehingga semua lebih praktis. Menanak nasi tak harus dengan cara tradisional, Anda cukup menekan satu tombol dan menunggu beberapa saat, nasi sudah bisa matang.
Baca juga : Mengatasi Polusi dengan Pemanfaatan Energi Terbarukan: Kontribusi Sistem PLTS Atap
Selain menghasilkan panas, listrik juga memberikan manfaat sebagai penghasil gerak. Energi listrik termasuk energi yang bisa diubah ke dalam berbagai jenis energi lainnya. Penghasil gerak umumnya banyak Anda temukan pada alat rumah tangga, seperti blender, mixer dan kipas angin.
Bahkan beberapa moda transportasi juga memanfaatkan energi gerak yang didapatkan dari listrik. Penggunaan energi gerak ini sangat membantu, terutama pada rumah tangga. Pekerjaan menjadi lebih mudah dan efektif dibandingkan dengan manual. Menariknya lagi, energi dari listrik ini juga tidak menghasilkan pencemaran sehingga dianggap ramah lingkungan.
Tak heran saat ini semakin banyak alat-alat dengan memanfaatkan listrik yang dikembangkan. Misalnya, mobil listrik yang menjadi terobosan masa kini dan masih dalam tahap pengembangan. Kendaraan listrik ini dianggap mampu untuk mengurangi pencemaran yang disebabkan oleh penggunaan bahan bakar fosil.
Manfaat listrik tidak melulu tentang memudahkan kegiatan sehari hari saja. Sebagai contoh, sarana hiburan seperti penggunaan gadget juga saat ini banyak yang memanfaatkan energi listrik.
Mulai dari smartphone, komputer, laptop sampai tablet memanfaatkan energi ini. Semua perangkat tersebut membutuhkan arus listrik agar mampu mengisi daya, sehingga aplikasi di dalamnya bisa berfungsi. Dari sinilah nantinya arus listrik akan diubah menjadi tulisan, gambar dan lainnya sebagai hasil akhirnya. Hingga pada akhirnya, gadget bisa dijadikan sebagai alat komunikasi dan juga sebagai hiburan.
Tidak ketinggalan perangkat seperti televisi, playstation dan game elektronik lainnya yang dalam pengoperasiannya juga membutuhkan listrik. Saat ini, tidak sulit untuk mendapatkan hiburan selama Anda memiliki listrik dan internet karena semua menjadi lebih mudah.
Bidang medis juga menjadi bukti nyata akan manfaat listrik dalam kehidupan sehari-hari. Pengobatan tidak hanya membutuhkan seorang dokter ahli dan obat-obatan, alat-alat pemeriksaan canggih saat ini juga dibutuhkan. Selain itu, banyak dari alat-alat tersebut yang memanfaatkan energi listrik karena dirasa lebih efektif dan efisien.
Perkembangan teknologi yang semakin pesat kini telah menyentuh dunia medis. Sudah terdapat banyak alat medis yang bisa memudahkan pengobatan dan bahkan dijadikan sebagai inovasi pengobatan mutakhir. Kini, juga telah hadir terapi listrik untuk memberikan rangsangan elektrik yang umumnya digunakan untuk menangani jenis penyakit kejiwaan dan juga saraf.
Manusia memiliki banyak saraf dan otot yang harus terus dilatih agar tubuh tetap bugar, yakni dengan berolahraga. Olahraga teratur terbukti mampu menjaga daya tahan tubuh dan tubuh tetap bugar. Saat ini, olahraga tidak hanya bisa dilakukan di luar ruangan, mengingat sudah banyak alat olahraga yang memudahkan masyarakat untuk berolahraga di dalam ruangan
Perangkat olahraga dengan memanfaatkan listrik akan lebih optimal juga efisien. Seperti halnya alat Electrical Muscle Simulation atau EMS yang bisa membentuk tubuh dengan lebih ideal. Belum lagi, alat-alat ini juga menawarkan risiko cedera dan membuat olahraga menjadi lebih efektif. Melalui alat ini, manfaat listrik dalam kehidupan sehari-hari bisa lebih dirasakan.
Listrik juga bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan suara, seperti mendengarkan lagu sampai dengan mikrofon. Alhasil, suara kecil bisa didengarkan dalam skala yang besar, tanpa Anda harus mengeluarkan tenaga yang ekstra. Alat ini membuktikan jika manfaat listrik bisa mengolah dan juga menghasilkan suara.
Energi listrik saat ini menjadi kebutuhan setiap masyarakat desa maupun masyarakat perkotaan. Tak hanya sekedar sumber penerangan saja, listrik sudah dimanfaatkan untuk mendukung berbagai kegiatan masyarakat.
Namun, tahukah Anda bahwa terdapat energi alternatif sebagai solusi energi listrik masa depan yang tidak ada habisnya? Ia adalah energi listrik tenaga surya. Dengan menggunakan teknologi solar panel, Anda sudah bisa mendapatkan energi listrik tenaga surya yang tak terbatas jumlahnya.
Energi alternatif kini mulai digencarkan oleh pemerintah dalam rangka peralihan energi fosil yang terbatas menjadi energi terbarukan yang melimpah dan ramah lingkungan..
Untuk mendukung hal tersebut, kita bisa menggunakan solar panel sebagai pengganti teknologi untuk mendapatkan energi listrik yang lebih bersih, yakni dari tenaga surya.
Itulah informasi mengenai manfaat listrik dalam kehidupan sehari-hari. Untuk Anda yang tertarik menggunakan energi listrik yang bersih dari tenaga surya, Anda bisa menggunakan teknologi solar panel dari SUN Energy.
Anda juga dapat menghitung pengeluaran listrik perusahaan anda pada halaman berikut ini : https://sunenergy.id/project/inquiry
Segera hubungi Kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, melalui:
Whatsapp: http://wa.me/+6288212779865
Email: marketing@lifewithsun.com